POLRI

Bentuk Kepedulian Kapolsek Rajapolah Beri Bantuan Untuk Korban Rumah Roboh

KAB TASIK. SJN COM, – Hujan yang mengguyur Wilayah Tasikmalaya telah mengakibatkan robohnya sebuah rumah di kampung Cibuntu RT.001/007 Desa Rajapolah Kecamatan Rajapolah Kabupaten Tasikmalaya, Kamis (02/12/21).

Kapolsek Rajapolah Polres Tasikmalaya Kota AKP Iwan Sujarwo mengatakan bahwa rumah milik Ade Rusmana roboh karena hujan, “Warga kami di Kampung Cibuntu Desa Rajapolah dapat musibah rumahnya roboh, karena tidak kuat menahan air hujan”, ungkapnya.

Kapolsek menambahkan bahwa pihaknya dengan beberapa anggota membantu membereskan material reruntuhan, “Sekalian membantu membereskan puing puing bangunan, kami juga memberikan bantuan 2 karung beras dan 1 dus mi instant, sebagai bentuk empati kepada warga yang mendapat musibah,” tambahnya.

Sementara itu Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan, SH., S.I.K., M.Si. menghimbau agar masyarakat Tasikmalaya meningkatkan kewaspadaan dengan cuaca ekstrim saat ini, dan mengharapkan jajarannya selain melaksanakan  Harkamtibmas juga memantau kerawanan bencana di Wilayahnya.(Joy)