Pemerintahan

FTV Kabayan Milenial Bersinar Tampilkan Wisata Dan Budaya Jawa Barat.

BANDUNG.SJN COM.-Serial FTV Kabayan Milenial Bersinar yang dibuat Aria Production dan didukung oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan segera tayang di TVRI Nasional pada tanggal 25 September 2021 Jam 22.00 sebanyak 12 episode.Sosok Kabayan dalam film tersebut diperankan oleh Farihi serta peran Nyi Iteung oleh Reka Ayu Adelia, Selain itu juga dibintangi oleh seniman Jawa Barat sepertil Ki Daus, Ceu Odah dan Andini.

Tokoh Kabayan akan diceritakan sebagai sosok yang jujur dan cerdas, dan banyak akalnya. cerita kebanyakan yang menggambarkan Kabayan sebagai sosok yang bodoh dan pemalas. Hal ini dikatakan Produser Kabayan Milineal Bersinar Yayat Hidayat di Bandung. Senin (20/9/2021).

Lebih jauh Yayat menuturkan melihat tokoh Kabayan merupakan ikon dari Jawa Barat namun sangat disayangkan karena masih ada masyarakat yang menilai Kabayan sebagai sosok yang bodoh, kampungan, malas dan lugu.

“Jadi di sejumlah pandangan warga atau masyarakat Kabayan ini adalah sosok yang bodoh dan layak ditertawakan. Padahal Si Kabayan itu sosok yang yang pandai dan banyak akal,” katanya.

Oleh karena itu, melalui film ini, kata Yayat, pihaknya ingin perlu untuk merekonstruksi ulang mengenai sosok Kabayan dengan situasi dan kondisi yang relevan dengan zaman sekarang.

Salah satunya ialah menampilkan kisah Si Kabayan yang mampu beradaptasi dengan situasi pandemi Covid-19 yang telah berdampak negatif di berbagai sektor kehidupan ujarnya.

Dalam Kabayan Milenial Bersinar, berbagai tempat wisata dan kebudayaan akan dipromosikan dalam berbagai adegan dan situasi, sehingga dapat menjawab kerinduan masyarakat yang selama ini ‘terkurung” di rumah.

Sementara itu Asisten 3 Setda Provinsi Jabar Dudi Sudrajat Abdurachimyang didampingi Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Jabar Faiz Rahman menuturkan Saya berharap FTV ini bisa sekaligus mempromosikan tempat wisata dan kebudayaan Jawa Barat, sekaligus sebagai sarana edukasi dan sosialisasi berbagai program pemerintah. Oleh karena itu kita dukung produksi FTV ini ” kata Asisten 3 Setda Provinsi Jabar Dudi Sudrajat Abdurachim yang didampingi Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Diskominfo Jabar Faiz Rahman.(die)