Pendidikan

Departemen Psikologi UPI Adakan Pembuatan Biopori Menuju Kampung Hijau Ramah Anak

KABUPATEN BANDUNG BARAT.SJN COM.-Departemen Psikologi Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia Mengadakan Pengadbdian Kepada Masyarakat mengadakan kegiatan Praktek pemilahan sampah & pembuatan biopori dalam rangka menuju Kampung Hijau Ramah Anak. Jum’at (21 Agustus 2021) Kampung Anggrek Desa Cikole Kabupaten Bnadung Barat.Kegiatan ini merupakan kegiatan lanjutan dalam rangkaian kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) Program Studi Psikologi UPI.Hal ini dikatakan Ketua Departemen Psikologi UPI Dr. Sri Maslihah , M.Psi


Lebih jauh Dr. Sri Maslihah , M.Psi menuturkan Ini masih rangkaian kegiatan PKM- Desa Binaan Program Psikologi UPI yang sudah dirintis sejak Tahun 2020 ujarnya

Mengapa membuat program kampung hijau? Sebagaimana diketahui bahwa kampung hijau adalah salah satu komponen pada kampung ramah anak. Dengan terbentuknya kampung yang hijau, kampung bersih & sehat diharapkan akan menjadi lingkungan yang kondusif bagi tumbuh kembang anak baik dalam pertumbuhan fisik maupun perkembangan psikologis tandas Sri Maslihah

Pada Kesempatan tersebut dilakukan penyerahan Bor Biopori dari Psikologi UPI kepada Ketua RW 06 Desa Cikole Kabupaten Bandung Barat.

Berharap untuk tahun yang akan datang rencananya, kami akan bersinergi dengan lembaga yang memiliki misi yang sama yaitu Pengabdian & Pemberdayaan Masyarakat pungkas Sri Maslihah (red)