Parlementaria

Dorong Pemberdayaan Masyarakat Secara Langsung Terus Dilakukan

BANDUNG.SJN COM.-Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat Hj.Neng Madinag Ruhiat mengapresiasi, program inovasi yang telah digagas oleh Pemprov Jabar untuk menggugah partisipasi masyarakat dalam menyampaikan aspirasi.

“Dengan aspirasi yang disampaikan secara langsung, kita semakin tau apa yang dibutuhkan dan diharapkan oleh masyarakat. Karena pada dasarnya pembangunan itu ditujukan untuk masyarakat” ujarnya.
Lebih juah Politis Perempuan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Hj. Neng Madinah Ruhiat yang akrab disapa Bunda Neng menuturkan agar program pembangunan dapat tetap berjalan, ditengah pandemi covid-19 sudah seharusnya memiliki banyak program yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat secara langsung.

Anggota DPRD Jabar dari Fraksi Gerindra Persatuan tersebut menyebut, salah satu kunci penting berjalannya program pembangunan adalah keseriusan pemerintah dalam merumuskan program yang mengutamakan pemberdayaan masyarakat.

“Harus memiliki banyak program terutama berhubungan dengan pemberdayaan masyarakat terutama di masa pandemi”katanya.
“Bahwa saat ini konsentrasi pembangunan itu bukan hanya dikonsentrasikan pada pemulihan kesehatan tapi juga pemulihan ekonomi, kemudian salah satu yang tidak kalah penting adalah soal ketahanan pangan”imbuhnya.(Adikarya Parlemen)