Pariwisata

Wisata Pemandian Ikan Dewa Di Cibulan Kuningan

Kuningan .SJN.Com

Obyek Wisata  Pemandian Cibulan Kuningan  merupakan salah satu obyek Wista yang ada di Kabupaten Kuningan. Tempat Wista Pemandian Cibulan ini telah dibuka untuk umum sejak 27 Agustus 1939 dan diresmikan langsung oleh Bupati Kuningan yang menjabat Kala itu, Yakni R.AA Mohamad Ahmad. Dikarenakanpotensi keunikannya obyek Wisata Cibulan masih eksis sebagai Tempat Wisata di Kuningan  terpopuler saat ini.

Lokasi Wista Pemandian Cibulan ini terletak pada Jalan Raya Kuningan _Cirebon atau tepatnya di Desa Maniskidul Jalaksana dengan Jarak sekitar9,5 Km dari Pusat Kota Kab Kuningan

Kolam Pemandian Cibulan ini memiliki keunikan , karena memiliki pemandian kolam renang yang memilki air jernih dan memiliki atraksi wisata tambahan berupa memberikan kesempatan kepada para pengunjung untuk dapat merasakan sensasi berenang dengan ratusan Ikan Dewa.

Ikan ini memiliki bentuk menyurai Ikan Mas tapi memilki badan yang memanjang berwarna abu-abu kehitaman dengan warna merah orange di bagian sirip dan ekor Ikan yang bisa tumbuh hingga 1 meter ini memiliki nama lain yaitu “Ikan Kancra Bodas “ namun oleh masyarakat sekitar ikan ini dinakan Ikan Dewa. Bagi para warga ikan tersebut dianggap keramat dengan keistimewaan tertentu sehingga tak seorangpun yang merani mengganggu atau mengambil Ikan ini.

Kepercayaan secara turun temurun ini mengisahkan barang siapa yang mengambil dan mengkomsi Ikan Dewa maka hidupnya akan dilanda kemalangan atau kesialan yang berkepanjangan. Terlepas benar atau tidak mitos tersebut, akan tetapi yang jelas hal ini membuat Ikan Dewa Cibulan dapat berkembang biak dengan aman.

Pengunjung bisa berphoto dengan Ikan Dewa dengan bantuan pawangnya. Di area Wisata Pemandian Cibulan ini,pengunjung dapat merasakan terapi Ikan serta berbagai wahana permainan bagi anak-anak. Dan yang tak kalah menarik berbagai makanan  ringan khas Kabupataen Kuningan di jual  oleh para pedagang  .Pengunjung yang paling ramai hari Sabtu dan Minggu .

Diharapkan Pihak Pemkab Kabupaten Kuningan bisa mepercantik dan mempromosikan keberadaan Wisata Pemandian Cibulan  ini agar bisa  meningkatkan kunjungan Wistawan Dalam dan Luar Negeri. (dh)